Rabithah Ulumiyyah

Pesantren Virtual

Menyebarkan Ilmu, Menjaga Ukhuwah Islamiyah.

Bergabung dalam komunitas keilmuan Islami sekarang!

Kajian Online Tematik

Kajian rutin dengan berbagai tema islami yang diadakan secara online untuk memperdalam pemahaman agama

Pesantren Online

Pendidikan agama secara intensif melalui platform online, mencakup ilmu tafsir, hadis, fiqh, dan lainnya.

Majelis Ta’lim

Sesi majelis ta'lim secara online untuk meningkatkan kualitas ibadah dan memperdalam pemahaman agama, dengan fokus pada tafsir Al-Qur'an, akhlak, serta ajaran-ajaran para ulama terdahulu.

Diskusi Keilmuan

Forum untuk diskusi terbuka mengenai isu-isu ilmiah dan kontemporer dalam Islam, mempertemukan peserta dengan ulama dan pakar.

Kreatifitas Muslim

Kegiatan yang mengasah kreativitas seperti membuat quotes islami, menulis puisi islami, tebak surah, dan tantangan kreativitas lainnya untuk menginspirasi umat dalam berkarya sesuai dengan nilai-nilai Islam.

Kajian Kitab Kuning

Kajian kitab klasik (kitab kuning) untuk memahami ilmu agama secara mendalam dengan rujukan dari ulama terdahulu.

Apa itu Rabithah Ulumiyyah

Sejarah dan Asal-Usul

Komunitas Rabithah Ulumiyyah awalnya bernama Santun (Santri Nusantara untuk Negeri) dan didirikan pada 12 September 2022 sebagai wadah pembelajaran Islam. Nama berubah menjadi Rabithah Ulumiyyah, yang berarti Ikatan Keilmuan, untuk mencerminkan keterbukaan bagi semua kalangan.

Tujuan dan Prinsip

Berlandaskan ajaran Ahlus Sunnah wal Jama’ah, mengikuti madzhab Hanafi, Maliki, Syafi’i, dan Hanbali, serta mengedepankan tasawuf Imam Junaid Al-Baghdadi & Al-Ghazali.

Assatidz Kami

Pemateri Kajian Rutin

Testimonials

*****

Assalamu'alaikum. Saya sangat senang dan terharu sama pengajiannya, walaupun ini pengajian pertama kali dalam hidap saya secara online, tapi MasyaAllah, saya sanggat berterimakasih kepada ustd yang telah rela mengajarkan kami dengan ikhlas dan ridho, semoga allah membalas semuanya ustd, dan saya berterimakasih kepada para Admin dan para pengurus majlis ini semoga kita semua selalu dalam hidayahnya allah 😇🙏
Wendi saputra - Jambi
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, Alhamdulillah,syukran jazilan, jazakumullahi khairan, kepada pengurus Rabithah ulumiyah yg sudah mengadakan forum kajian ilmu ini.dan tidak lupa kepada asatidz yg telah mengajarkan ilmu. Semoga ilmu yg disampaikan bisa menjadi amal jariah untuk kita semua🙏🤲
Ririn febriani - Riau
Assalamualaikum warahmatullahi wabarokaatuh, Alhamdulillah, Syukron jazaakumullah khoiir wa ahsanal jazaa kepada pengurus Rabithah Ulumiyyah yang sudah mengadakan acara dan forum kajian ilmu ini. Tidak lupa kepada para asatidz yang telah mengajarkan dan memberi nasihat. Alkhamdulillah dengan bertambahnya ilmu. Mudah2an menjadi ilmu yang bermanfaat dan baarokah🤲🏻❤
Nurholisah - Garut

Jadwal Kajian

Agenda Rutin

SANTRI
0 +
PENGURUS
0
ASSATIDZ
0 +
PROGRAM
0 +

Question & Answer

Rabithah Ulumiyyah adalah komunitas yang menyediakan berbagai program pendidikan dan kajian Islami secara online. Kami bertujuan untuk mengembangkan ilmu agama dan keterampilan umat Islam melalui kajian, pesantren online, diskusi keilmuan, serta berbagai program kreatif lainnya yang sesuai dengan kebutuhan zaman.

  • Kajian Online Tematik: Kajian rutin dengan berbagai tema Islami untuk memperdalam pemahaman agama.
  • Pesantren Online: Pendidikan agama secara intensif melalui platform online, mencakup ilmu tafsir, hadis, fiqh, dan lainnya.
  • Kreativitas Muslim: Pelatihan keterampilan praktis seperti digital skills, wirausaha, dan seni Islami.
  • Diskusi Keilmuan: Forum terbuka untuk diskusi mengenai isu ilmiah dan kontemporer dalam Islam.
  • Kajian Kitab Kuning: Kajian kitab klasik (kitab kuning) untuk memahami ilmu agama secara mendalam.

Untuk bergabung, Anda dapat mendaftar melalui formulir pendaftaran yang tersedia di website kami. Setelah mendaftar, Anda akan diberikan akses ke grup WhatsApp, mengikuti kegiatan, dan mendapatkan informasi lebih lanjut tentang program-program kami.

Ya, Rabithah Ulumiyyah terbuka untuk semua umat Islam yang ingin mendalami ilmu agama dan meningkatkan kualitas diri. Kami menerima peserta dari berbagai latar belakang dan usia.

Beberapa syarat umum untuk bergabung adalah:

  • Taat kepada Allah dan Rasul-Nya.
  • Berkomitmen untuk mengikuti program dengan baik dan istiqomah.
  • Mengutamakan adab, etika, dan sopan santun.
  • Niat untuk belajar dan menjadi pribadi yang lebih baik.
  • Mentaati peraturan komunitas dan menghormati admin serta guru.

Anda akan mendapatkan berbagai manfaat seperti:

  • Ilmu agama yang lebih mendalam dan aplikatif.
  • Keterampilan praktis untuk menunjang kehidupan sehari-hari.
  • Diskusi ilmiah dengan para ulama dan pakar.
  • Akses ke berbagai materi kajian dan kitab klasik.
  • Kesempatan untuk berkembang bersama komunitas yang mendukung.

Beberapa program Rabithah Ulumiyyah dapat diakses secara gratis, namun ada juga program khusus yang memerlukan biaya. Biaya yang dikenakan sangat terjangkau dan digunakan untuk mendukung pengembangan program serta keberlangsungan komunitas.

Tentu saja! Rabithah Ulumiyyah menyediakan platform online yang dapat diakses oleh siapa saja, kapan saja, dan dari mana saja. Anda dapat mengikuti kajian, pesantren online, dan program lainnya meski berada di luar negeri.

Setiap kajian atau pesantren online akan diumumkan melalui grup WhatsApp atau website kami. Anda hanya perlu mengikuti jadwal yang telah ditentukan dan bergabung dengan platform yang disediakan seperti Google Meet atau Zoom.